Pencarian

Ada Kerusakan, Dewan Usulkan Perbaikan SMPN 15

Ketua DPRD Fadliansyah usulkan perbaikan SMPN 15 Banjarbaru. Foto - Ferdi

MEDIAKITA.CO.ID - Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Fadliansyah Akbar melakukan inspeksi mendadak atau sidak ke SMPN 15 Banjarbaru pada Senin (31/5/21).

Hasilnya, Fadli --sapaan akrab ketua dewan Banjarbaru-- menemukan sejumlah kerusakan bangunan, salah satunya keretakan pondasi di sekolah yang beralamat di Jalan Lingkar Utara (Tegal Arum), Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin ini.

Dia pun mengusulkan agar pondasi bangunan SMPN 15 Banjarbaru segera diperbaiki atau dibangun menggunakan metode cakar ayam, sehingga ke depannya bisa meminimalisir terjadinya kerusakan atau keretakan bangunan.

"Tanah di sini lunak, rawa dan gambut. Jadi ada potensi retakan bangunan di sekolah," ujar Fadli.

Menurut Fadli, SMPN 15 Banjarbaru ini lokasinya sangat strategis lantaran berada di tepian jalan atau akses menuju Bandara Internasional Syamsudin Noor.

Menanggapi usulan ketua dewan, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru melalui Kepala Seksi Sarana dan Prasarana SMP, Hendra Permadi menyampaikan bahwa pada tahun 2020 lalu, pihaknya sudah memberikan bantuan hampir Rp 1 miliar kepada SMPN 15 Banjarbaru yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan sarana dan prasarana sekolah 

"Empat ruangan di SMPN 15 Banjarbaru sudah dilakukan perbaikan rehab," katanya.

Hendra menambahkan, bangunan baru yang dibangun menggunakan dana DAK tersebut sudah sesuai dengan usulan Ketua DPRD Kota Banjarbaru.

"Jadi semua bangunan yang baru sudah menggunakan cakar ayam sesuai dengan apa yang diinginkan oleh ketua dewan," tutupnya. (fer)