Pencarian

HIPMI Banjarbaru Salurkan 4 Ribu Dosis Vaksin untuk Pelajar Kota Idaman


Ketua BPP HIPMI, Mardani H. Maming meninjau pelaksanaan vaksinasi di SMPN 5 Banjarbaru, didampingi Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin. Foto - Dok. Mediakita.co.id

MEDIAKITA.CO.ID – Guna mendukung kesiapan pembelajaran tatap muka, Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kota Banjarbaru, melaksanakan serbuan vaksinasi (Servak) kepada ribuan pelajar tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Idaman.

Pelaksanaan Servak yang dihelat di halaman SMPN 5 Banjarbaru, Senin (13/9/21) hari ini, diikuti sebanyak dua ribu pelajar yang telah dinyatakan lolos administrasi dan tes kesehatan.

“Untuk hari ini 2 ribu dosis yang kita salurkan. Total ada 4 ribu vaksin yang kita dapat dari BPP HIPMI. Pelaksanaannya akan berlangsung 13 – 14 September di tiga titik berbeda,” kata Ketua BPC HIPMI Kota Banjarbaru, Robbi Noer Miftah.

Dihari kedua, rencananya Servak akan digelar langsung di dua sekolah berbeda, yakni di SMPN 3 dan SMPN 4 Banjarbaru.

Dalam pelaksanaannya, HIPMI Banjarbaru turut menggandeng Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru serta Kodim 1006 Martapura sebagai vaksinator.

"Proses pendistribusian kita memakai data dari Dinas Pendidikan,” tuturnya lagi.

Sementara, Ketua BPP HIPMI, Mardani H. Maming menuturkan, selain di Banjarbaru, pelaksanaan serupa juga bakal digelar di sejumlah kabupaten/kota lain di Kalimantan Selatan, seperti Kota Banjarmasin serta Tanah Bumbu.

Sejauh ini, HIPMI diketahui telah menyiapkan 40 ribu dosis untuk mendukung upaya pemerintah dalam mencapai percepatan vaksinasi.

“Serbuan vaksinasi HIPMI khusus untuk pelajar kami laksanakan agar memberikan vaksin sebanyak-banyaknya bagi anak usia sekolah," ucapnya saat memantau langsung pelaksanaan vaksinasi massal di SMPN 5 Banjarbaru Jalan Ambulung, Kelurahan Loktabat Selatan, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Senin (13/9/21).

Ia pun berharap para orang tua berkenan mengizinkan buah hati mereka agar segera menerima vaksin untuk menekan laju penyebaran Covid-19, sekaligus mendukung kembali pelaksanaan PTM di Kota Banjarbaru.

"Mayoritas orang tua sudah sangat menginginkan anaknya turun ke sekolah lagi. Mengingat belajar daring dirasa tidak efektif dengan segala keterbatasannya," tandas pemilik PT Maming Enam Sembilan itu.

Meminjam data dari Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Banjarbaru, sedikitnya terdapat 11 ribu pelajar dengan rentang usia 12 – 18 tahun yang menjadi sasaran vaksinasi. Dari belasan ribu siswa, diketahui enam ribu diantaranya sudah disuntik vaksin.

Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin membeberkan untuk capaian vaksinasi Kota Idaman sejauh ini berada di atas rata-rata nasional ataupun provinsi.

“Alhamdulillah capaian vaksinasi kita 36 persen. Angka ini jauh di atas rata-rata nasional yang hanya 33 persen dan provinsi masih 20 persen," imbuhnya di dampingi Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono.

Terpisah, salah satu siswi SMPN 5 Banjarbaru, Khalila Fathiya Rahman mengaku tak sabar ingin kembali mengikuti pembelajaran tatap muka. Sebab itu, ia dengan ringan hati segera mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan di lingkungan sekolahnya.

Ia pun menyebut, selama pembelajaran daring banyak mengalami kesulitan terutama soal ketersediaan koneksi internet yang sangat berpengaruh terhadap proses belajar.

“Sangat kangen suasana tatap muka. Soalnya selama belajar online tayangan video dan suara kurang jelas. Dan kita kebanyakan diberikan teori ketimbang praktik,” tutup pelajar yang duduk di bangku kelas IX ini. (tim)