Lisa Halaby - Wartono bersama para pimpinan partai politik koalisi. Foto - Tim
MEDIAKITA.CO.ID - Quick count Pemungutan Suara Ulang (PSU), perolehan suara pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru Nomor Urut 01, Erna Lisa Halaby - Wartono sementara mengungguli kotak kosong.
Berdasarkan pantauan Mediakita.co.id dari layar monitor di Aula Gawi Sabarataan yang menampilkan hasil sementara quick count, Sabtu (19/4/2025) pukul 17.15 WITA, pasangan calon Lisa Halaby - Wartono unggul di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Landasan Ulin, Kecamatan Liang Anggang, dan Kecamatan Cempaka.
Sedangkan kotak kosong unggul di Kecamatan Banjarbaru Utara dan Banjarbaru Selatan.

Berikut hasil quick count PSU Banjarbaru pukul 17.15 WITA:
Kecamatan Landasan Ulin:
Lisa - Wartono: 8.993 suara
Kotak Kosong: 7.337 suara
Suara tidak sah: 512
Kecamatan Cempaka:
Lisa - Wartono: 5.753 suara
Kotak Kosong: 3.441 suara
Suara tidak sah: 327
Kecamatan Liang Anggang:
Lisa - Wartono: 5.619 suara
Kotak kosong: 4.146 suara
Suara tidak sah: 301
Kecamatan Banjarbaru Selatan:
Lisa - Wartono: 4.567 suara
Kotak kosong: 6.158 suara
Suara tidak sah: 372
Kecamatan Banjarbaru Utara:
Lisa - Wartono: 4.409 suara
Kotak kosong: 5.533 suara
Suara tidak sah: 291
Diketahui, di Kota Banjarbaru ada total sebanyak 403 TPS yang menyelenggarakan PSU. Sedangkan total Daftar Pemilih Tetap (DPT) ada sebanyak 195.819 orang. (tim)