Pencarian

Tahun Baru, DP3APMP2KB Banjarbaru Tempati Kantor Baru


Wali Kota Aditya Mufti Ariffin saat meresmikan kantor DP3APMP2KB. Foto - Isuur

MEDIAKITA.CO.ID - Tahun baru, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APMP2KB) Kota Banjarbaru menempati kantor baru. 

Beralamat di Jalan Taman Gembira Barat RT 05 RW 01 Kelurahan Guntung Paikat, kantor baru ini diresmikan oleh Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin didampingi Ketua TP PKK Vivi Mar'i Zubedi, Rabu (10/1/24). 

"Semoga dengan peresmian kantor baru, semua pegawai mempunyai semangat baru dan lebih termotivasi lagi dalam memberikan pelayanan," kata Wali Kota Aditya. 

Aditya berharap, hadirnya kantor baru ini bisa memotivasi pegawai di dalamnya untuk menuntaskan permasalahan penting di masyarakat, di antaranya stunting hingga persoalan pemberdayaan perempuan, perlindungan anak, pengendalian penduduk, dan keluarga berecana. 

“Saya berharap dengan adanya kantor baru ini, semangat dan prestasinya juga bisa lebih baik lagi kedepannya. Saya juga mengimbau agar kantor ini selalu dijaga kebersihannya dan dirawat semua fasilitasnya," tuntasnya. 


Foto - Isuur

Di tempat yang sama, Kepala DP3APMP2KB Kota Banjarbaru, Puspa Kencana mengatakan siap membuat terobosan - terobosan baru agar program pemerintah bisa terwujud.

"Kami akan tetap konsentrasi pada pengentasan stunting dan layanan ramah anak. Saat ini masih diangka 20 persen persoalan stunting, target kami bisa turun menjadi 20 persen," ujarnya. 

Dalam waktu dekat kata Puspa, dinasnya akan meluncurkan (launching) masjid ramah anak dan pasar ramah anak. 

"Nanti kami akan bekerja sama dengan tempat ibadah dan pasar untuk mewujudkan tempat ramah anak di kawasan tersebut," pungkasnya.(isr)