Pencarian

Riders Muda BMX Saling Beradu, Taklukkan Jalur Gundukan Halang Rintang dan Berliku


Rider BMX jumping melintasi jalur bergundukan halang rintang pada Fun Race BMX 2023. Foto - Dok. Mediakita.co.id

MEDIAKITA.CO.ID - Puluhan rider sepeda BMX yang rata-rata masih berusia muda, saling unjuk kemampuannya pada gelaran Fun Race BMX 2023 di Kresna Bike Park MTBMX Banjarbaru Jalan Pondok Sejahtera Karang Anyar Permai I, Loktabat Utara, Minggu (5/2/23).

Terbagi menjadi beberapa kelas, riders muda BMX ini harus mengkombinasikan kecepatan, kekuatan fisik, dan akselerasi untuk menaklukkan jalur bergundukan halang rintang dan berliku sepanjang kurang lebih 150 meter, dan mencapai garis finish dalam dua putaran.

Kegiatan yang merupakan agenda dari Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kota Banjarbaru ini, dibuka secara simbolis oleh Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin yang diwakili oleh Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi dan Keuangan, Abdul Malik didampingi Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie.


Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi dan Keuangan, Abdul Malik didampingi Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie berfoto bersama peserta Fun Race BMX 2023. Foto - Dok. Mediakita.co.id

Ketua Pelaksana Fun Race BMX 2023 ISSI Kota Banjarbaru, Nicko Handoko menyampaikan bahwa kejuaraan olahraga sepeda ini terbagi menjadi 4 kelas, yakni Kelas Challenge A usia 13 tahun ke atas yang diikuti sebanyak 20  peserta, kemudian Kelas Challenge B usia 16 tahun ke atas diikuti sebanyak 11 peserta, lalu Kelas Man Open usia maksimal 22 tahun sebanyak 18 peserta.

"Ada juga Kelas Women Open usia maksimal 17 tahun. Pesertanya sebanyak 5 orang. Jadi total peserta ada 54 orang dari 12 klub balap sepeda se Kota Banjarbaru," terang Nicko.

Tak lupa, Nicko menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemerintah Kota Banjarbaru yang telah mendukung kegiatan ini.


Ketua Pelaksana Fun Race BMX 2023 ISSI Kota Banjarbaru, Nicko Handoko. Foto - Dok. Mediakita.co.id

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kresna yang telah memberikan izin penggunaan lahannya untuk arena BMX ini," ucap pria yang juga seorang gitaris pengidola John Petrucci Dream Theater ini.

Di tempat yang sama, Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin melalui Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi dan Keuangan, Abdul Malik mengapresiasi positif atas gagasan dan inisiatif Indonesia Cycling Federation pengurus ISSI Kota Banjarbaru yang telah menyelenggarakan kegiatan ini.

"Melalui kegiatan ini tentunya diharapkan kita dapat mencari bibit-bibit atlet balap sepeda terbaik di Kota Banjarbaru," ujar Malik.


Garis start Fun Race BMX 2023. Foto - Dok. Mediakita.co.id

Sementara itu, menurut Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie, kegiatan ini sangat bernilai positif bagi anak-anak generasi muda di Kota Banjarbaru, dalam rangka menumbuh kembangkan bakat dan minat mereka dibidang olahraga sepeda.

"Selain itu, kegiatan ini juga bisa menjadi hiburan bagi masyarakat yang ada di sekitar sirkuit Kresna Bike Park," kata Yani Makkie.


Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie. Foto - Dok. Mediakita.co.id

"Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berkelanjutan ke depannya, tujuannya tak lain adalah untuk mencari bibit-bibit muda handal di Kota Banjarbaru," pungkasnya. (tim)