Home » Lagi, Bupati HST, Samsul Rizal Raih Penghargaan Nasional

Lagi, Bupati HST, Samsul Rizal Raih Penghargaan Nasional

Bupati HST, Samsul Rizal menerima penghargaan dari Dirjen Ekosistem Digital Komdigi di Jakarta. Foto – Istimewa

MEDIAKITA.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) kembali torehkan prestasi Nasional. Kabupaten HST masuk Top 3 Wilayah Bagian Tengah (WITA) se-Indonesia dalam hal Indeks Masyarakat Digital Indonesia (IMDI) tahun 2025, sekaligus menjadi yang tertinggi di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati HST, Samsul Rizal yang diserahkan oleh Dirjen Ekosistem Digital Komdigi, Edwin Hidayat Abdullah, pada Kamis (2/10/2025) di Ganara Art FX Sudirman, Jakarta.

Untuk diketahui, dalam penilaian IMDI tahun 2025 ini Kabupaten HST memperoleh nilai 55,75 atau yang tertinggi di Provinsi Kalsel. Penilaian ini berbeda jauh dengan capaian indeks IMDI nilai tahun 2024 yang hanya memperoleh nilai 43,85 pada urutan 9 di Provinsi Kalsel.

Samsul Rizal mengaku bersyukur dan bangga dengan penilaian pihak Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Komunikasi dan Digital (BPSDM Komdigi) yang menempatkan Kabupaten HST menjadi top 3 capaian indeks IMDI wilayah bagian tengah.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dengan capaian indeks IMDI tahun ini. Kami berkomitmen akan terus meningkatkan empat pilar IMDI,” ungkap orang nomor satu di Kabupaten HST ini.

Bupati Samsul Rizal menjelaskan, capaian ini merupakan hasil komitmen pemerintah daerah, kerjasama lintas sektor, serta partisipasi aktif masyarakat dalam memanfaatkan teknologi digital. Mulai dari penguatan infrastruktur internet, layanan publik berbasis digital, sampai pembinaan komunitas informasi masyarakat.

“Capaian ini bukan akhir, ke depan kami akan melanjutkan program-program tranformasi digital, diantaranya memperluas dan memperkuat pemerintahan digital, baik dalam melaksanakan tugas maupun dalam pelayanan masyarakat, serta peningkatan literasi digital di sekolah,” jelasnya.

Samsul Rizal turut mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat di Kabupaten HST yang terus mendukung pemerintah daerah dalam hal melakukan peningkatan di berbagai sektor termasuk digitalisasi.

“Mari terus kita gunakan teknologi digital dengan cerdas, bijak, dan produktif agar Kabupaten HST semakin maju dan bisa memberi kontribusi nyata menuju indonesia emas 2025,” pungkasnya (adv/Rz)