Pencarian

Ada Pameran Seni Bonsai di Lapangan Murdjani Banjarbaru


Sekdakot Banjarbaru, Said Abdullah didampingi Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie saat meninjau ratusan bonsai di Lapangan dr Murdjani. Foto - Dok. Mediakita.co.id

MEDIAKITA.CO.ID - Ratusan tanaman bonsai dipamerkan di ajang Banjarbaru Bonsai Festival 2023 di Lapangan dr Murdjani, Selasa (23/5/23). Ajang seni bonsai ini digelar hingga Selasa (30/5/23) mendatang.

Sebanyak 170 tanaman bonsai dari berbagai jenis yang dipamerkan ini, digelar oleh Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjarbaru skala lokal kelas pratama.

Bonsai yang dipamerkan terbagi 2 kelas, yakni kelas bonsai prospek dan kelas bonsai jadi.


Tanaman bonsai ditata rapi dengan Balai Kota sebagai latar belakang. Foto - Dok. Mediakita.co.id

Ketua Pelaksana Kegiatan, Hermansyah menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan guna mensosialisasikan dan memperkenalkan bonsai dikhalayak ramai, khususnya bagi masyarakat Kota Banjarbaru.

"Merawat bonsai sangatlah mudah, jika mengikuti langkah-langkahnya," katanya.

Dirincikannya, ada 5 kabupaten/kota yang mengikuti festival bonsai ini, dari Hulu Sungai Selatan, Tanah Bumbu, Kota Banjarmasin, Tabalong, dan Hulu Sungai Tengah.

"Untuk bonsai secara keseluruhan yang diperlombakan ada 170 bonsai," rincinya.


Foto - Dok. Mediakita.co.id

Lebih jauh kata Hermansyah, tanaman bonsai sangat mudah ditemui khususnya di Kalimantan Selatan.

"Yang sudah diobservasi ada 17 pohon tanaman asli hutan lokal," ungkapnya.

Di tempat sama, Ketua PPBI Kota Banjarbaru, drg Dani Susanto Hidayat mengakui bahwa perawatan bonsai terbilang sulit. Namun karena adanya ilmu, perawatannya menjadi sangat mudah.

"Dengan trik dan langkah-langkah yang harus diikuti," ujarnya.

Disisi lain, Dani mengungkapkan bahwa PPBI Kota Banjarbaru rutin menggelar pertemuan di Lapangan dr Murdjani setiap satu bulan sekali.

"Dengan rutinitas itu, Pemko melirik menawarkan untuk menggelar festival di lapangan," ucapnya.


Foto - Dok. Mediakita.co.id

Tahun depan lanjut Dani, rencananya akan digelar kegiatan serupa berskala nasional di Banjarbaru.

"InsyaAllah, Mei tahun depan Pamnas (pameran nasional) akan digelar di Banjarbaru," pungkasnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, Said Abdullah mengatakan bahwa dengan digelarkannya festival bonsai ini, menandakan bahwa peminat bonsai di Kalsel khususnya di Banjarbaru sudah semakin banyak.

"Pemko sangat mengapresiasi dan siap memfasilitasi, dengan banyaknya peminat bonsai di Banjarbaru," tutupnya.


Said Abdullah menjelaskan alasan dirinya memilih bonsai favorit. Foto - Dok. Mediakita.co.id

Diketahui, dalam Banjarbaru Bonsai Festival 2023 ini, Said Abdullah yang mewakili Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin berkesempatan memilih salah satu bonsai sebagai kategori terfavorit. (ib)