Aditya Sampaikan LKPJ 2024, Pendapatan Banjarbaru Dinilai Terus Meningkat. Foto - Humas DPRD Kota Banjarbaru untuk mediakita.co.id
MEDIAKITA.CO.ID - Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Banjarbaru, dinilai terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.
Hal ini diketahui saat Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Akhir Tahun Anggaran 2024 pada Rapat Paripurna di gedung DPRD Banjarbaru, Kamis (13/3/2025).
"LKPJ tahun 2024 ini kalau kita bandingan dengan saat kami baru menjabat tahun 2021 lalu sangat jauh berubah, ada yang meningkat signifikan," ujar Aditya.
Selain PAD dan APBD, Aditya juga menyampaikan ihwal peningkatan disektor pembangunan infrastruktur dan ekonomi, serta Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kota Banjarbaru.
"Pertumbuhan Ekonomi, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), Tingkat Kemiskinan, Ketimpangan Pendapat/Gini Rasio, dan Tingkat Pengangguran Terbuka, alhamdulillah juga mengalami perubahan yang signifikan," akunya.
Ia berharap, pembangunan dan pelayanan di Kota Banjarbaru terus tumbuh dan meningkat sesuai kemajuan zaman.
"Mudah-mudahan tujuan inti dari pembangunan, yaitu masalah kesejahteraan bisa terbangun di Kota Banjarbaru dengan signifikan. Tahun ke tahun waktu ke waktu, kemudian tujuan ini bisa tercapai dalam waktu yang cepat," tuntasnya. (rdn/adv)