10 koleksi NEOCULTURE besutan Vivi Zubedi. Foto - Dok. Mediakita.co.id
MEDIAKITA.CO.ID - Gala Dinner dan Charity Auction bertajuk 'From Borneo to New York' sukses digelar Dekranasda Kota Banjarbaru, di Mess L Creative Hub. Gelaran kolaborasi bersama brand fashion kenamaan VIVI ZUBEDI itu menampilkan 10 koleksi NEOCULTURE.
Peragaan busana dari modeling profesional dengan balutan kain tradisional sasirangan bordir mampu memukau ratusan pasang mata. Usai ditampilkan, busana yang dilengkapi dengan aksesoris berupa tas dan topi purun itu kemudian dilelang, dengan total dana yang terkumpul mencapai lebih dari Rp 40 juta.
Tak salah rasanya, gelaran ini patut mendapat apresiasi dari berbagai kalangan, tak terkecuali Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru, Fadliansyah Akbar.
Ketua DPRD Banjarbaru, Fadliansyah Akbar (paling kanan) hadir dalam gelaran From Borneo to New York di Mess L. Foto - Dok. Mediakita.co.id
Menurut politisi muda Gerindra ini, produk buah karya UMKM lokal yang mampu tampil di panggung bergengsi New York Fashion Week, menjadi suatu kebanggaan.
Ia menyebut, pencapaian ini tak terlepas dari jerih payah nyata sosok sentral Dekranasda Kota Banjarbaru, Vivi Mar'i Zubedi Aditya Mufti Ariffin.
"Kebanggaan bagi kita Banjarbaru bisa tampil membawa kain tradisional sasirangan bordir di ajang internasional," ucapnya kepada Mediakita.co.id.
Kata Fadliansyah, bukan hal yang mudah untuk mengenalkan produk lokal Banjarbaru ke mata dunia. Dirinya pun berharap promosi serupa dapat terus digencarkan, sehingga mendongkrak martabat pelaku ekonomi kreatif di Kota Idaman.
Model berlenggak lenggok di antara tamu undangan yang hadir. Foto - Dok. Mediakita.co.id
Terkait lelang yang mampu membukukan hasil puluhan juta rupiah, Fadliansyah meminta dana tersebut agar dapat dimanfaatkan secara optimal oleh pelaku UMKM.
"Dari hasil lelang sebesar Rp 40 juta, mudah-mudahan ini bisa membantu peningkatan kualitas atau produksi UMKM di Banjarbaru," tandasnya. (tim)