Pencarian

Griya Utama Trikora 10 Tawarkan Rumah Subsidi Berdesain Modern


Desain perumahan di Griya Utama Trikora 10. Foto - Istimewa

MEDIAKITA.CO.ID - Griya Utama Trikora 10, merupakan salah satu komplek perumahan yang dibangun oleh PT Sinar Berlian Jaya Utama (SBJU).

Komplek perumahan yang beralamat di Jalan Guntung Harapan RT 34 RW 05 Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru ini menawarkan rumah tipe 36 bersubsidi dengan konsep dan desain minimalis modern yang menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat saat ini.

Untuk spesifikasinya, pondasi rumah di Griya Utama Trikora 10 ini dibangun menggunakan bahan material batu gunung + sloof yang dibangun setinggi 40 cm, sehingga menjamin kekuatan pondasi untuk menopang seluruh bagian rumah. Hal tersebut didukung dengan betonezer besi berukuran 10.T dan 8.T.

Di bagian dinding, pihak pengembang perumahan yakni PT SBJU, menggunakan batako yang kemudian diplester dan dicat dengan warna yang elegan.


Proses pembangunan rumah di Griya Utama Trikora 10 dengan desain kekinian (modern). Foto - Istimewa

Selanjutnya di bagian lantai, PT SBJU menggunakan material keramik berukuran 40 x 40 cm. Keramik dengan ukuran yang sama juga dipakai untuk bagian teras rumah dan kamar mandi/WC yang menggunakan kloset jongkok.

Beralih ke bagian lainnya, yakni kusen, pintu, dan jendela. 

Pada bagian kusen, bahan yang digunakan yakni, kayu ulin berukuran 5 x 10 cm. Pintu berbahan paner Meranti, dan jendela menggunakan kaca polos/rayban (riben).

Kemudian pada bagian atap, bahan yang digunakan yakni genteng metal berkualitas, serta plafond berbahan kalsiboard dan list kayu. Sedangkan untuk rangka atap dan plafond menggunakan bahan kayu.

Untuk kebutuhan air sebagai salah satu sumber kehidupan, perumahan Griya Utama Trikora 10 dilengkapi dengan fasilitas sumur gali dan listrik dengan daya 1.300 Watt.

Oh, iya. Lokasi Komplek Griya Utama Trikora 10 juga berdekatan dengan kantor pelayanan publik seperti Kantor Kecamatan Landasan Ulin dan Puskesmas Landasan Ulin, lalu SMPN 14 Banjarbaru, SMP IT Banjarbaru, serta rencana pembangunan Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarbaru.



Anda berminat memiliki rumah impian di Griya Utama Trikora 10? Segera hubungi bagian pemasaran di nomor : 
- 0821-5899-4413 (Kantor)
- 0822-5120-6840 (WhatsApp)
- 0822-5120-6838 (WhatsApp)

Atau datang langsung ke kantor pemasaran Griya Utama Trikora 10 (PT SBJU) di alamat Jalan Trikora KM 28 seberang SMPN 14 Banjarbaru. (tim)