Pencarian

Pedders Indonesia Buka Dealer Keempat di Banjarbaru, Kendaraan Double Cabin Jadi Target Pasar

Pedders Indonesia Buka Dealer Keempat di Banjarbaru, Sasar Kendaraan Double Cabin. Foto - Madhan

MEDIAKITA.CO.ID – Pedders Indonesia kembali memperluas jangkauannya dengan meresmikan dealer keempat di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. 

Dealer yang berlokasi di Gedung Pedders, Jl. Sukarelawan Ruko Meranti Oxygen No.A15 RT.005 RW.001, ini menjadi langkah strategis perusahaan dalam memperkuat kehadirannya di pasar otomotif Tanah Air.

"Dealer ini kami hadirkan untuk menjawab kebutuhan konsumen akan suku cadang otomotif berkualitas, terutama suspensi kendaraan double cabin yang banyak digunakan di Kalimantan Selatan," ujar Aqshall Roshan, Komisaris PT Maxindo Tripatama selaku pemegang dealer resmi Pedders di Banjarbaru, Sabtu (26/4/2025).



Pedders menargetkan pasar kendaraan roda empat, khususnya segmen pengguna mobil double cabin yang kerap melintasi medan berat. Produk-produk unggulan Pedders seperti shock absorber, suspensi, sistem rem, kemudi, hingga wheel alignment siap memenuhi kebutuhan pasar lokal.

"Kami ingin memberikan solusi terbaik bagi para pemilik kendaraan yang mengutamakan performa suspensi, apalagi di daerah dengan karakteristik jalan off-road seperti Kalimantan Selatan," lanjut Aqshall.

Dealer baru ini juga diharapkan dapat meningkatkan layanan purna jual dan mempercepat distribusi suku cadang ke konsumen. Dengan kehadiran langsung di Banjarbaru, Pedders menargetkan pelayanan yang lebih cepat dan efisien.

"Dengan adanya dealer resmi di sini, konsumen bisa langsung mendapatkan layanan teknis maupun suku cadang tanpa harus menunggu pengiriman dari luar daerah," katanya.

Pedders Indonesia juga menjamin kualitas produknya dengan garansi satu tahun untuk setiap pembelian. Menurut perusahaan, hal ini menjadi bukti komitmen dalam menjaga standar kualitas produk di pasar dalam negeri.

"Garansi satu tahun yang kami berikan adalah bentuk jaminan kualitas, agar konsumen merasa aman dan percaya terhadap produk-produk kami," tutup Aqshall.(mdn)