Pencarian

Semangat Kemerdekaan RI, Disporabudpar Banjarbaru Gelar Kejuaraan Tenis Meja Antar SKPD


Tak sekadar membuka kejuaraan, Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, A Yani Makkie juga menjajal langsung olahraga tenis meja. Foto - Disporabudpar untuk mediakita.co.id

MEDIAKITA.CO.ID - Meski sudah memasuki akhir bulan Agustus, namun Euforia peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia masih terasa di Kota Banjarbaru. 

Berbagai macam perlombaan masih digelar di berbagai tempat, salah satunya Kejuaraan Tenis Meja Antar SKPD yang dilaksanakan oleh Disporabudpar Kota Banjarbaru, di Aula Dinas Sosial Kota Banjarbaru, 30 Agustus - 1 September 2024.

Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, A Yani Makkie mengatakan, selain menjadi wadah untuk mempererat jalinan persahabatan antar SKPD, Kejuaraan Tenis Meja ini juga sebagai bentuk motivasi memaknai semangat kemerdekaan melalui olahraga. 

"Ini bukan soal siapa yang menjadi pemenang nantinya, tapi tentang bagaimana kita mengadopsi semangat pejuang kemerdekaan, meski hanya melalui kegiatan olahraga," ucap Yani Makkie usai membuka resmi kejuaraan tenis meja ini, Sabtu (31/8/2024) pagi. 



Yani Makkie menambahkan, kejuaraan tenis meja ini diikuti sebanyak 28 orang atau 14 pasang peserta. 

"Kelas yang dipertandingkan yakni ganda putra, terbagi menjadi empat pool," ujarnya. 

Peraih juara 1, 2, dan 3 bersama kata Yani Makkie, akan mendapat hadiah berupa trofi, piagam, dan uang pembinaan. 

"Juara 1 Rp 3 juta, Juara 2 Rp 2 juta, dan Juara 3 bersama Rp 1 juta," ungkapnya. 



Tak sekadar menjadi pelaksana lanjut Yani Makkie, Disporabudpar Kota Banjarbaru juga menurunkan pemain terbaiknya untuk mengikuti kejuaraan tenis meja ini. Mereka adalah Nanank Ramadya - Ali Mahbubi dan Muggeni Azzani - Ridho. 

"Kami berharap seluruh peserta kejuaraan ini bisa menjaga semangat dan menjunjung tinggi sportivitas, agar momentum Hari Kemerdekaan ini bisa kita rasakan bersama-sama," tuntasnya. (dk)