
Proses Sertijab Dirut RSD Idaman disaksikan langsung oleh Wali Kota, Wakil Wali Kota, serta Sekdakot Banjarbaru. Foto - Tim
MEDIAKITA.CO.ID - Tampuk pimpinan di Rumah Sakit Daerah Idaman (RSDI) Banjarbaru kini berganti. Jabatan direktur yang sebelumnya diemban oleh Dr. dr. Hj. Endah Labati Silapurna, M.H., Kes, kini dijabat oleh dr. Danny Indrawardhana, MMRS selaku Dirut RSDI yang baru.
Berdasarkan SK Pergantian Jabatan terhitung sejak 1 April 2022, Dr. dr. Hj. Endah Labati Silapurna, M.H., Kes pindah tugas menjadi Dosen Kedokteran Universitas Lambung Mangkurat (ULM).
Proses serah terima jabatan (Sertijab) pun dilakukan langsung oleh Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin di Aula lantai 4 RSD Idaman Banjarbaru, Sabtu (9/4/22) sore.
Pejabat Dirut RSD Idaman yang lama Dr. dr. Hj. Endah Labati Silapurna, M.H., Kes meminta kepada seluruh karyawan karyawati RSD Idaman Kota Banjarbaru, untuk tetap menjaga mutu pelayanan di RSD Idaman.
"Saya mohon pamit,” ucapnya.
Sementara itu, Dirut RSD Idaman Banjarbaru yang baru, dr. Danny Indrawardhana, MMRS mengungkapkan bahwa jabatan sebagai Dirut RSD Idaman ini merupakan sebuah amanah dan tanggung jawab yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya.
"Dimana ada perjumpaan pasti ada perpisahan," ujar Danny merujuk kepada Sertijab Dirut RSD Idaman ini.
Selanjutnya di tempat yang sama, Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Arifin menyampaikan bahwa jabatan sebagai direktur ini merupakan amanah dan tanggung jawab dalam hal peningkatan kualitas profesionalisme pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Aditya pun berharap Dirut RSD Idaman yang baru dapat berakselerasi untuk mewujudkan kemajuan RSD Idaman. Selain itu, ia juga meminta agar teknologi penunjang pelayanan medis semakin ditingkatkan, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat semakin baik dan transparan demi kemajuan rumah sakit itu sendiri.
“Semoga pengabdian di RSD Idaman Kota Banjarbaru bernilai ibadah dan menjadi cacatan sejarah bagi kemajuan Kota Banjarbaru” tutup Aditya.
Diketahui, acara Sertijab ini juga dihadiri Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono, Sekda Kota Banjarbaru, H Said Abdullah, Kepala SKPD lingkup Pemkot Banjarbaru serta seluruh staf RSD Idaman Banjarbaru. (akm)