Pencarian

Wali Kota Punya Keinginan, Menparekraf Akan Menindaklanjuti


Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin nampak berdialog dengan Menparekraf RI, Sandiaga Uno di Kampung Purun Palam. Foto - Dok. Mediakita.co.id

MEDIAKITA.CO.ID - Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin rupanya tak ingin melewatkan begitu saja momentum kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno ke Kampung Purun Kelurahan Palam, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Kamis (2/9/21).

Di sela-sela mendampingi Sandiaga Uno, ia menyampaikan perencanaan mitigasi banjir yang terkait dengan kepariwisataan sudah mencapai 70 persen.

Selain itu, Aditya juga menaruh harapan besar kepada Menparekraf agar turut membantu proses revitalisasi lahan eks tambang PT Galuh Cempaka melalui KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) yang ada di Kementerian Pariwisata.

"Kita berharap KEK ini juga bisa diberlakukan di Banjarbaru, terutama di lahan eks tambang Galuh Cempaka, sehingga di sana dibangun KEK Pariwisata. Ini bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama di bidang pariwisata," ucapnya.

Bak gayung bersambut, Menparekraf RI, Sandiaga Uno akan menindaklanjuti keinginan Wali Kota Banjarbaru untuk merevitalisasi dan mengubah eks lahan pertambangan intan itu, menjadi daya tarik wisata dengan pendekatan kekinian.

"Jadi itu yang kita harapkan bisa kita capai dalam kunjungan kali ini. Dan saya mendorong semuanya berkolaborasi untuk menbangkitkan kembali Banjarbaru pasca pandemi," pungkas Sandiaga.

Diketahui, sebelumnya Pemerintah Kota Banjarbaru melakukan perencanaan untuk mengalih fungsikan eks lahan tambang PT Galuh Cempaka itu menjadi embung, guna meminimalisir bencana banjir. (tim)