Pencarian

Ketua Komisi I DPRD HST Ikuti Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas


Ketua Komisi I DPRD HST Ikuti Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas. Foto - Istimewa

MEDIAKITA.CO.ID – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Hulu Sungai Tengah (HST), Yajid Fahmi, turut berpartisipasi dalam program Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang diselenggarakan di Puskesmas (PKM) Pandawan, Selasa (25/3/2025). 

Keikutsertaannya ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah Indonesia yang telah diluncurkan sejak 10 Februari 2025.

"Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat Kabupaten HST untuk aktif memanfaatkan program CKG sebagai langkah penting dalam deteksi dini berbagai penyakit," ujar Yajid. 

Menurutnya, kesadaran akan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara rutin perlu ditingkatkan demi mencegah potensi masalah kesehatan yang lebih serius di kemudian hari.

"Alhamdulillah segala proses cek kesehatannya lancar, walaupun ada sisi lain kelebihan berat badan," ungkap Yajid usai menjalani pemeriksaan.

Sebagai mitra kerja Dinas Kesehatan, ia menekankan bahwa deteksi dini terhadap kesehatan jauh lebih penting.

Yajid menyoroti tingginya angka hipertensi di Kabupaten HST sebagai salah satu alasan utama pentingnya pemantauan kesehatan secara berkala. 

Ia berharap melalui program CKG, masyarakat dapat lebih proaktif dalam mengetahui kondisi kesehatannya dan mengambil langkah pencegahan atau pengobatan yang tepat.

"Saya mengimbau dan mendorong kepada seluruh lapisan masyarakat disaat tidak ada kesibukan mending melakukan pemeriksaan gratis agar segala penyakit yang ada di tubuh kita bisa terdeteksi sehingga pengobatannya jauh lebih cepat," pesannya.

Sementara itu, Dokter PKM Pandawan, dr. Aminah, menyambut baik partisipasi Ketua Komisi I DPRD HST dalam program CKG. Ia juga menyampaikan rasa syukur atas meningkatnya minat masyarakat terhadap program ini, dengan lebih dari 20 warga yang mengikuti pemeriksaan pada hari tersebut. 

Dr. Aminah menjelaskan bahwa pemeriksaan yang dilakukan meliputi berbagai aspek kesehatan, disesuaikan dengan golongan usia mulai dari bayi hingga lansia, termasuk pemeriksaan gizi, gula darah, jantung, mata, telinga, dan kolesterol.

"Program CKG kini lebih fleksibel, tidak lagi harus menunggu hari ulang tahun, dan pendaftaran dapat dilakukan melalui aplikasi Satu Sehat Mobile atau langsung datang ke puskesmas dengan membawa KTP," tuntasnya. (mask95).